WebLibrary Uncategorized Kesan-kesan Pemain Timnas U-17 Indonesia Usai Berkunjung ke Kandang Borussia Dortmund

Kesan-kesan Pemain Timnas U-17 Indonesia Usai Berkunjung ke Kandang Borussia Dortmund


Kesan-kesan Pemain Timnas U-17 Indonesia Usai Berkunjung ke Kandang Borussia Dortmund

Komunitas Pejuang Gacor– Para pemain timnas U-17 Indonesia melakukan kunjungan ke Signal Iduna Park Stadium, Dortmund, Jerman, Sabtu (7/10/2023).

Para pemain timnas U-17 Indonesia itu mempunyai kesan-kesan selama berada di kandang Borussia Dormund tersebut.

Tim asuhan Bima Sakti itu datang untuk menyaksikan pertandingan antara Borussia Dortmund melawan Union Berlin pada pekan ketujuh Liga Jerman 2023/2024 di Signal Iduna Park Stadium, Sabtu (7/10/2023).

Sebelum datang ke stadion, para pemain timnas U-17 Indonesia itu terlebih dahulu berkunjung ke Training Ground Dortmund di NZL Beckhel.

Selama di sana, para pemain Garuda Asia melihat-lihat kondisi lapangan latihan yang dipakai oleh Borussia Dortmund.

Selain itu, mereka juga melihat fasilitas yang bersedia hingga mencoba mesin futbonau.

Mesin futbonau itu digunakan oleh pemain Borussia Dortmund untuk melatih kemampuan kontrol serta akurasi umpan.

Pemain timnas U-17 Indonesia, Riski Afrisal, mengaku senang bisa melihat secara langsung tempat latihan die Schwarzgelben.

“Sangat senang dapat melihat fasilitas-fasilitas yang ada di sini dan bisa mencobanya secara langsung.”

“Momen yang sangat berharga untuk saya”, ujar Riski Afrisal dilansir BolaSport.com dari laman resmi PSSI, Minggu (8/10/2023).

Setelah menjalani tur tempat latihan, para pemain timnas U-17 Indonesia melanjutkan perjalanannya ke Signal Iduna Park Stadium.

Mereka akan menyaksikan pertandingan secara langsung antara Borussia Dortmund Vs Union Berlin.

Para pemain timnas U-17 Indonesia mengaku senang bisa menyaksikan pertandingan tersebut.

Apalagi Borussia Dortmund merupakan salah satu klub elite di Jerman dan sering berlaga di Liga Champions.

Dalam laga tersebut, Borussia Dortmund meraih kemenangan dengan skor 4-2 atas Union Berlin.

“Perasaan saya sangat senang bisa menonton Borrusia Dortmund main di stadion besar dan (fans) sangat ramai sekali.”

“Melihat mereka (Dortmund) bermain juga menjadi salah satu motivasi saya untuk bisa bermain di Eropa suatu saat nanti” ujar pemain timnas U-17 Indonesia, Tonci Shouter.

Ini untuk kedua kalinya timnas U-17 Indonesia menjalani tur stadium selama di Jerman.

Sebelumnya, para pemain timnas U-17 Indonesia sempat datang ke Borrusia-Park, kandang dari Borussia Muenchengladbach, pada Kamis (21/9/2023).

Seperti diketahui, timnas U-17 Indonesia saat ini sedang berada di Jerman untuk menjalani pemusatan latihan sebagai persiapan menyambut Piala Dunia U-17 2023.

Adapun Piala Dunia U-17 2023 akan digelar di Indonesia pada 10 November sampai 2 Desember mendatang.

Pemusatan latihan timnas U-17 Indonesia itu berlangsung dari 18 September sampai 24 Oktober 2023.

Setelah itu, timnas U-17 Indonesia akan kembali ke Tanah Air untuk bertanding melawan Panama, Maroko, dan Ekuador di Grup A Piala Dunia U-17 2023.

Selama di Jerman, timnas U-17 Indonesia tidak hanya berlatih.

Arkhan Kaka dkk juga melakoni pertandingan uji coba.

Sejauh ini sudah tiga laga uji coba yang dilakukan timnas U-17 Indonesia selama di Jerman.

Timnas U-17 Indonesia meraih dua kemenangan saat melawan SC Paderborn Youth (U-17 dan U-19) dan VFL Osnabruerck U-19.

Satu-satunya kekalahan yang dirasakan timnas U-17 Indonesia saat bertemu TSV Meerbusch U-17.

Originally posted 2023-10-08 09:33:19.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Post